KEADILAN


(S.Anantaguna)

Seniman itu ada
karna Ia berkarya.
Petani ada
karena tanah perlu penggarapnya.
Prajurit ada
jika dia benar-benar melindungi rakyat.
Buruh ada
karena produksi memerlukan pekerja.
Cendikiawan ada
kalau pemikirannya kritis memajukan dunia.
Pemimipin ada
jika ia menegakan keadilan untuk rakyatnya.
Manusia ada
karena menurut kodratnya berjuang memperbaiki hidupnya. (S.Anantaguna)